Prodi S1 Gizi UNUSA kembali mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) di PP Al Hidayah 2 Bangkalan yang menjadi mitra sejak tahun 2021. Kali ini PKM mengangkat tema “Pemantauan Aktivitas Fisik dan Skrining Pra Sindrom Metabolik pada Santriwati di PP Al Hidayah 2 Bangkalan”. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Program Pengabdian Kepada Masyarakat yang didanai oleh UNUSA melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UNUSA sebagai bagian dari Tri Darma Perguruan Tinggi. Ketua tim abdimas, Dr. Dini Setiarsih, S.P., M.Kes menyampaikan bahwa PKM ini terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan dan dilaksanakan dalam rentang waktu dari bulan Agustus hingga September 2023.

Sebelumnya, Dini telah melakukan studi tentang indeks massa tubuh (IMT) di Pondok Pesantren Al Hidayah 2 Bangkalan dan ditemukan 3 dari 10 santriwati mengalami kelebihan berat badan (overweight dan obesitas). Ditemukannya kejadian obesitas di kalangan santri menunjukkan adanya risiko kondisi sindrom metabolik. Karena itu abdimas merasa perlu untuk melakukan skrining pra sindrom metabolik melalui pengukuran lingkar pinggang. Hasil pemgukuran lingkar pinggang menunjukkan bahwa 4 dari 20 santriwati berusia 16-18 tahun mengalami obesitas sentral (lingkar pinggang > 80,00 cm). Kondisi ini perlu mendapat perhatian karena sindrom metabolik meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke dan diabetes.

Dini menegaskan bahwa temuan tersebut tentunya perlu ditindaklanjuti diantaranya dengan aktivitas fisik yang lebih teratur yaitu selama 15-30 menit setiap hari. Tujuannya adalah untuk menyeimbangkan kalori yang dikonsumsi dengan yang dibakar atau dikeluarkan sehingga tidak terjadi kelebihan kalori dalam tubuh yang akhirnya disimpan dalam bentuk lemak dan menyebabkan obesitas, khususnya obesitas sentral. Oleh karena itu pada kegiatan PKM kali ini abdimas juga berfokus pada upaya pencegahan obesitas melalui pemantauan aktivitas fisik.

Pada kegiatan pengabdian masyarakat sebelumnya (Desember 2022) telah disediakan alat olah raga untuk meningkatkan aktivitas fisik pada santariwati PP Al Hidayah 2 Bangkalan. Namun belum ada pemantauan yang intensif. “Ini merupakan kesempatan yang baik untuk lebih mengintensifkan kegiatan aktivitas fisik para santriwati, sehingga mereka bisa menjaga status gizi ideal, mencegah obesitas dan tubuh lebih bugar,” ujar Dini. Dini menambahkan bahwa pemilihan santriwati sebagai sasaran kegiatan ini adalah karena umumnya mereka akan terjun ke masyarakat dengan ilmu agama yang mereka miliki. Harapannya mereka bisa menjadi individu yang sehat dan siap mengabdi dimanapun mereka berada.