Dalam praktek kehidupan sehari-hari, banyak masyarakat islam yang masih belum memahami konsep-konsep kehidupan yang baik dan mulia sesuai syariat islam. Saat dewasa ini kehidupan masyarakat masih diwarnai oleh tindakan-tindakan yang berlawanan dengan ajaran islam itu sendiri. Banyak ulama berdakwah mengingatkan umatnya agar menggandengkan setiap aktivitas dengan konsep-kosep islam. Ajaran aqidah, akhlak, ibadah, maupun muamalah untuk membentuk akhlakul karimah.

       Kegiatan rutinan “Kajian Jum’at” ini adalah program kerja Divisi Kerohanian Hima Analis Kesehatan UNUSA yang disebarkan setiap 2 minggu sekali melalui media instagram resmi HIMA ANALIS KESEHATAN UNUSA (@himankes_unusa). Adanya program kerja ini bertujuan untuk serana penyampaian ilmu keagamaan maupun ilmu kehidupan. Media sosial merupakan salah satu bukti perkembangan teknologi dunia. Jenis yang paling banyak digunakan adalah Facebook, Instagram, Youtube, dan yang lain sebagainya. “Alasan saya membuat progrram kerja kajian jum’at ini agar mahasiswa bisa memetik ilmu yang kami sampaikan melalui istragram, sebab ilmu keagamaan hanya diajarkan pada semester 2 dan 3 setelah itu tidak ada lagi.” Ujar Maulana Bagas Syaifulloh yang menjabat Kepala Divisi Kerohanian HIMANKES UNUSA. “Selain itu mahasiswa sekarang kebanyakan sudah punya akum instagram jadi penting juga kalau misal kami memasukkan kajian jumat agar mereka juga tau arti kehidupan” imbuhnya.

       Dengan adanya program kerja ini Hima Analis Kesehatan UNUSA berharap mahasiswa tidak hanya tau soal materi akan tetapi mahasiswa perlu mengambil hikmah-hikmah yang terjadi dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa itu sendiri.